Ikut Yesus hidup dapat pencerahan

Pencerahan akal budi, nurani dan rohani adalah harta berharga bagi kita. Dengannya, kita dapat melihat kesempatan-kesempatan dan kemungkinan-kemungkinan baru saat kita merasa berada di jalan buntu kehidupan.

Jika kejahatan manusia yang merusak kehidupan sesama dan dunia ini diibaratkan situasi yang gelap, maka kehadiran Kristus menjadi seperti terang yang menolong kita untuk mengalami orientasi yang sehat dalam hidup. Kita menjadi tersadar ada di mana kita dan hendak ke mana kita.

Mengikuti Kristus, berarti mengambil pilihan sengaja untuk percaya dan berproses bersama hikmat pengajaran-Nya yang suci itu dan mengalami perubahan hidup karena pertolongan Roh-Nya. Pelan-pelan kita dapat melihat apa yang sebelumnya tidak kita lihat. Kita dapat memikirkan dan mengerjakan apa-apa yang sebelumnya tidak terbayangkan. 

Pengalaman spiritual yang amat berharga itu menjadi pemicu dan pemacu bagi kita untuk tetap berharap akan apa yang baik, benar dan indah dalam hidup ini dan segera melakukan langkah-langkah yang perlu diambil demi perwujudannya. Sungguh sebuah pencerahan hidup yang menyelamatkan dalam mengisi hari-hari hidup kita bukan?

Ya Kristus, Sang Terang Dunia, terima kasih untuk Firman dan kasih-Mu, sehingga dengan kuasa Roh Kudus kami melihat apa yang seharusnya kami lihat dan mengerjakan apa yang semestinya kami kerjakan sebagai anak-anak Bapa, dalam mengalahkan kuasa kegelapan dosa. Amin.